Gabung ke Golkar, Ridwan Kamil Diminta Menangkan Airlangga Hartarto pada Pilpres 2024
Legislator Dukung Pilkada Serentak Terapkan Protokol Kesehatan

Bandung- Anggota Komisi I DPRD Jabar Almaida Rosa Putra mendukung pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak di Jabar di tengah pandemi Covid-19.
Dikatakannya, Pilkada serentak juga harus mengedepankan protokol kesehatan, hal itu untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
“Pada intinya kami mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2020, dengan menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya kepada JuaraNews.com, Selasa (16/06/2020).
Selain itu, Ia juga mendukung KPU untuk mempersiapkan logistik pemilu untuk para petugas KPP dan pemilih pada saat hari pencoblosan, agar terhindar dari covid19.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) tengah mempersiapkan tahapan pilkada serentak Desember 2020 mendatang. Salah satu yaitu penambahan sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Penambahan TPS dilakukan untuk mengurai kemurunan pada saat pilkada dilaksanakan. Apabila terjadi kerumunan, maka bisa berpotensi menyebarkan COVID-19.
“Dukung KPU mempersiapkan logistik pemilu, seperti penambahan kotak suara di banyakkan untuk menghindari kerumunan masa di saat hari pencoblosan,” kata anggota dewan dari fraksi Golkar ini. (*).