Komisi I DPRD Awasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu Serentak

 Komisi I DPRD Awasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu Serentak

Bandung– Komisi I DPRD Jawa Barat terus mengawasi tahapan pelaksanaan pemilih kepala daerah (Pilkada) di delapan kota/kabupaten di Jawa Barat.

Delapan daerah tersebut yakni Kabupaten Bandung, Kab. Cianjur, Kab. Sukabumi, Kab. Karawang, Kab. Indramayu, Kab. Tasikmalaya, Kab. Pangandaran, dan Kota Depok.

Demikian yang disampaikan Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Partai Golkar, Almaida Rosa Putra,kepada JuaraNews.com Selasa (16/06/2020).

Menurutnya, pengawasan dilakukan agar pelaksanaan pilkada serentak 2020 di Jabar pada Desember mendatang yang sempat tertunda akibat adanya pandemi Covid-19 berjalan dengan lancar.

“Ya kita komisi I DPRD Jabar ingin pelaksanaan pilkada serentak nanti sesuai yang kita harapkan,” katanya.

Pihaknya juga saat ini sudah melakukan koordinasi dengan penyelenggaraan pemilu KPU kota/kabupaten, KPU dan Bawaslu provinsi serta insatansi terkait.

“Alhamdulillah untuk saat belum menerima adanya kendala soal pelaksanaan pemilu serentak di Jabar,” ucapnya.

Untuk diketahui, KPU Jawa Barat menggelar kembali tahapan pelaksanaan pemilu serentak di 8 kota/kabupaten, Senin (15/06/2020) pasca tertumda akibat pandemi Covid-19. (*).

Bagikan dengan klik salah satu sosmed dibawah ini :

Related post

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.