Kang Ace : Mustahil Golkar Tinggalkan PPP Dan PAN Gara-Gara Rayuan Demokrat

 Kang Ace : Mustahil Golkar Tinggalkan PPP Dan PAN Gara-Gara Rayuan Demokrat

JAKARTA – Partai Golkar menegaskan mustahil untuk meninggalkan PPP dan PAN dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) hanya gara-gara rayuan ajakan Partai Demokrat (PD) untuk berkoalisi.

Demikian ditegaskan Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat (Jabar) Ace Hasan Syadzily, menurutnya KIB sudah sangat solid untuk menjalin kerjasama politik guna menyongsong Pilpres 2024.

“Golkar menyatakan mustahil meninggalkan PPP dan PAN dalam KIB demi berkoalisi dengan Demokrat, KIB
sudah konsolidasi secara masif hingga ke akar rumput,” tegasnya.

Selain itu, lanjut Wakil Ketua Komisi VIII DPR-RI tersebut, Partai Golkar, PAN, dan PPP semakin kuatm hingga ke daerah, dan KIB sudah di deklarasikan untuk berkoalisi, berjuang serta menang bersama dalam Pilpres 2024.

“Ketiga partai sudah deklarasi menyatakan koalisi hingga setiap provinsi dan kabupaten dan kota bahkan hingga akar rumput, jadi KIB itu sangat kuat dan solid,” ujarnya.

Meski begitu, kepada awak media baru-baru ini megungkapkan, KIB tetap terbuka jika ada partai lain ingin bergabung, menurutnya, Golkar tidak akan meninggalkan KIB, yang saat ini koalisinya sudah terjalin.

“Bukan berarti kami tidak membuka diri bagi partai lain untuk bergabung ke dalam KIB, jadi, kami masih terbuka bagi Partai Demokrat untuk bergabung dengan KIB tanpa meninggalkan PAN dan PPP,” ungkapnya.

Sekedar informasi, sebelumnya PD merayu Golkar untuk membangun kerja sama, elite PD Syahrial Nasution mengaku masih melirik Golkar untuk berkoalisi di 2024.

“Sah-sah saja jika PD ingin menggaet Golkar sebagai mitra koalisi, tapi ingat Golkar dengan KIB nya yaitu PPP dan PAN, sudah sangat kuat,” pungkasnya.@eko

Bagikan dengan klik salah satu sosmed dibawah ini :

MPO GOLKAR JAWA BARAT

https://golkarjabar.com

Related post