Haji Kusnadi Apresiasi Capaian Kinerja Menko Perekonomian Airlangga Beserta Pemerintah

 Haji Kusnadi Apresiasi Capaian Kinerja Menko Perekonomian Airlangga Beserta Pemerintah

BANDUNG – Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar) Haji Kusnadi mengapresiasi capaian kinerja Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dengan jajaran di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin, dalam merealisasikan bantuan sosial (Bansos).

Dari Informasi yang didapat, melalui Menko Perekonomian, sudah merealisasikan bansos sebesar Rp. 55,85 triliun atau setara dengan 36,1 persen dari total alokasi, bantuan tersebut dialokasikan untuk program PKH, Kartu Sembako, BLT dan program bansos lainnya.

“Klaster perlindungan masyarakat sebesar Rp. 55,85 triliun tersebut sudah terealisasi per 3 Juni 2022, untuk PKH, Kartu Sembako, BLT Minyak Goreng, BLT Desa, Bantuan PKL, Warung, Nelayan dan Prakerja,” katanya.

Selain itu, lanjut Anggota Fraksi Golkar ini, realisasi klaster perlindungan sosial, teralokasi untuk program Pemulihan Ekonomi Nasional atau PEN dilaporkan mencapai 20,9 persen atau Rp. 95,13 triliun dari total Rp. 455,62 triliun.

“Realisasi PEN untuk klaster penanganan kesehatan mencapai Rp. 24,46 triliun atau 20 persen antara lain klaim tenaga kesehatan, insentif perpajakan vaksin dan alat kesehatan, pengadaan vaksin serta Dana Desa,” ujarnya.

Kepada golkarjabar.info Rabu (15/6/22), Haji Kusnadi, mengungkapkan, dana PEN juga digunakan untuk klaster penguatan pemulihan ekonomi, dimana pemerintah melalui Menko Perekonomian sudah merealisasikan sebesar Rp. 14,83 triliun atau 8,3 persen dari alokasi.

“Alokasi untuk sektor pariwisata, dukungan UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah), dan fasilitas perpajakan, lain sebagainya,” ungkapnya.

Jika melihat pencapaian tersebut, maka persoalan perlindungan masyarakat, sosial dan perekonomian diharapkan akan semakin baik, dan berdampak pada pemulihan ekonomi nasional.

“Semoga kondisi ini juga berdampak dan dirasa oleh warga masyarakat Jabar, sehingga pemulihan ekonomi di Jabar akan semakin membaik,” pungkasnya.@eko.

Bagikan dengan klik salah satu sosmed dibawah ini :

MPO GOLKAR JAWA BARAT

https://golkarjabar.com

Related post